back to home directly contact us by email
  what's news
 
 
   
   
           
 
jawa, jogja, gale

The UNIQUE Family Shopping Mall

Menjadi pionir selama satu dasawarsa tidaklah mudah,jika tanpa mendapat sambutan dan kepercayaan masyarakat luas.Mal Galeria yang mulai dibangun pada tahun 1993 dan selesai pada tahun 1995 kini telah melewati satu dasawarsa itu.Setelah melalui soft opening saat itu,maka pada tanggal 8 Desember 1995 dilakukan grand opening yang diresmikan oleh Gubernur DIY Paku Alam VIII sekaligus menandai dibukanya Mal Galeria untuk umum.

Pemilihan lokasi bagi Mal Galeria dilakukan dengan perencanaan yang dilakukan dengan dipilihnya daerah komersial yang sangat strategis di tengah kota Jogja:berada di dareah bisnis distrik dan dekat dengan daerah residential serta perguruan tinggi.Mal Galeria menempati lokasi yang mendapat akses penuh dari semua arah,yaitu di persimpangan Jalan Prof.Yohanes,Jalan Jendral Sudirman ,Jalan Urip Sumoharjo dan Jalan Dr.Wahidin Sudirohusodo.


Lokasi ini sangat menguntungkan karena berada dia antara pusat-pusat perdagangan umum.
Kehadiran Mal Galeria pada saat itu dilandasi oleh keingingan untuk melengkapi kehidupan kota Yogyakarta,khususnya di sektor ekonomi,bahkan sosial budaya,dengan menggalang media kerjasama yang saling menguntungkan bagi para pelaku usaha dalam mengembangkan system perdagangan dari yang masih tradisional ke standar professional sehingga kehadiran Mal Galeria waktu itu diharapkan dapat mendorong motivasi agar pengembangan produk lokal menjadi lebih baik dan kompetitif.Disamping itu,kehadiran Mal Galeria juga memberikan alternatif dalam pemecahan kejenuhan kegiatan usaha di wilayah tertentu dan dapat
the unique family shopping mall
menyediakan sarana berbelanja yang dapat memenuhi kebutuhan dan selera masyarakat di lokasi prospektif yang baru.

Sumber Daya Manusia

Salah satu kunci penting bagi Mal Galeria dalam mengantisipasi persaingan adalah ketersediaan sumberdaya manusia yang berkualitas dan dapat diandalkan.Pengalaman mengelola sebuah pusat perbelanjaan selama ini adalah modal yang sangat berharga.Dalam masa tersebut,terbukti telah tercipta sebuah koordinasi antar divisi yang baik dan mekanisme evaluasi serta pengembangan prosedur pelaksanaan kerja yang menunjang kelancaran kegiatan tenant serta keamanan dan kenyamanan customer dalam berbelanja.
Pembinaan terhadap 125 orang karyawan Mal Galeria senantiasa dilakukan,antara lain dengan mengikutkan pada kursus-kursus singkat di berbagai bidang yang terkait dengan teknologi informasi,customer relation dan pelayana umum termasuk security/pengamanan yang diselenggarakan oleh berbagai institusi,serta mengikuti program-program pelatihan berkelanjutan dan seminar yang diselenggarakan oleh Asosiasi Pusat Perbelanjaan Indonesia(APPBI).Program internal remuneration/penggajian serta pemberian bonus/award maupun punishment juga dilakukan untuk mendukung peningkatan kualitas kerja karyawan perushaan.


the unique family shopping mall galeria mall

security

Sistem Manajemen

Pengelolaan perusahaan juga dilakukan dengan mengindahkan kesehatan dan keselamatan kerja sesuai standar Depnaker,baik yang terkait dengan karyawan perusahaan,karyawan tenant,maupun pegunjung pusat belaja Galeria.
Masyarakat di sekitar lokasi pusat perbelanjaan Galeria juga merupakan partner yang tidak dapat ditinggalkan,baik sebagai rekanan dalam menciptakan keamanan lokasi,maupun dalam menjaga lingkungan agar tetap nyaman sehingga customer dan pelaku usaha merasa nyaman di lingkungan Mal Galeria.Dalam hal ini,pembinaan dan pengelolaan lingkungan di Galeria selalu dilakukan secara khas,antara lain dengan mengikuti dan melibatkan diri dalam kegiatan masyarakat sekitar baik di tingkat RT/RW,kelurahan,maupun kecamatan, melibatkan masyarakat di lingkungan dalam setiap kegiatan sosial yang selenggarakan oleh Galeria dan melibatkan masyarakat sekitar dalam pengendalian
engineering
keamanan dan ketertiban,termasuk di dalamnya menyangkut masalah perparkiran dan penyediaan fasilitas umum.
Secara luas,Galeria juga dikenal sebagai mal yang peduli dengan pelestarian dan pengembangan budaya lokal serta permasalahan sosial seperti yang tercermin pada event promosi dan pameran rutin dilaksanakannya.

Dengan semua upaya tersebut,Mal Galeria saat ini merupakan tempat pengembangan usaha yang nyaman dan kondusif,terbukti dengan banyaknya keberhasilan usaha yang terjadi di Galeria,baik dari sisi tenant,maupun pihak lain yang terkait seperti EO dan sponsor.
     
   
search by :
 
 Endah(marketing)
 Luki(marketing)
 Lusi(promotion)
 Jack without D(IT)